BandungKita.id, MOTO GP – Pembalap MotoGP, Jorge Lorenzo mengungkapkan bahwa ia merasa lebih aman menggunakan motor Honda daripada motor Ducati yang biasa ia gunakan.
Usai tak memperpanjang kontraknya bersama Ducati dan lebih memilih bergabung dengan tim Repsol Honda untuk musim MotoGP 2019, disadur dari Auto Sport.
Lorenzo telah menguji motor RC213V untuk pertama kalinya dalam pengujian pasca musim tahun lalu di Valencia dan Jerez, setelah Ducati memberinya izin untuk mencobanya saat ia masih berada di bawah kontraknya, namun kala itu ia dilarang berbicara kepada media dalam salah satu tes tersebut.
Dalam wawancara pertama Lorenzo dengan warna tim Honda, pembalap Spanyol itu mengatakan ia merasakan ukuran yang lebih kecil dan lebih cocok dengan gayanya di motor barunya dibandingkan dengan Ducati.
“Musim lalu saya mengendarai motor yang sama sekali berbeda, itu sangat besar dan sangat tinggi. Honda lebih cocok untuk saya dalam hal dimensinya. Lebih padat, lebih kecil, dan saya bisa menapak tanah dengan lebih baik,” ujar Lorenzo.
“Saya merasa lebih aman, karena semakin dekat Anda ke tanah, semakin banyak kepercayaan yang Anda miliki. Kesan pertama positif dan saya melihat banyak potensi di sana”.
Tahun lalu, Lorenzo mengkritik Ducati karena terlalu lama untuk menanggapi permintaannya pada motor jenis Desmosedici, dengan tangki bahan bakar baru yang mengubah kecepatannya.
Ia pun membandingkan hal ini dengan tim barunya.
“Salah satu hal yang paling mengesankan saya adalah kemampuan tim Honda untuk merespons, memberikan apa yang Anda minta. Honda mencatat semua keinginan saya dan dalam beberapa hari semuanya sudah siap,” tambahnya.