BandungKita.id, BOLA – Real Madrid tampaknya akan kembali menghidupkan julukan Los Galacticos jilid 2. Real Madrid ingin mengumpulkan para bintang sepakbola terbaik dunia saat ini seperti halnya era Galacticos jilid 1 pada masa Zinedine Zidane, Ronaldo, Luis Figo, David Beckham, Roberto Carlos, Michael Owen dan lainnya di era tahun 2000-an.
Kali ini skuat Los Galacticos akan dibangun di bawah kepemimpinan Zidane sebagai pelatih. Hal itu terungkap setelah manajemen Real Madrid menerima ‘proposal’ pengajuan nama-nama pemain bidikan yang harus diboyong untuk kebutuhan skuat Zidane musim depan.
Tak tanggung-tanggung, Zidane mengajukan deretan bintang top papan atas lapangan hijau untuk diboyong Real Madrid musim depan. Terdapat beberapa bintang yang menjadi buruan utama El Real diantaranya Eden Hazard (Chelsea), Paul Pogba (Manchester United), dan Kylian Mbappe (Paris Saint Germain).
BACA JUGA :
Mourinho Ingin Kembali Melatih Klub Sepak Bola Pada Musim Panas Mendatang
Woow, Umuh Beri Sinyal Jupe Kembali ke Pangkuan Persib
Dilansir L’Equipe, total dana segar yang tengah diajukan Zidane kepada manajemen El Real senilai £425 juta. Selain tiga nama di atas, Madrid juga dikabarkan berniat mendatangkan bintang asal Brasil Neymar Jr dan bintang Liverpool Sadio Mane.
Zidane sendiri adalah bagian penting dari era Galacticos yang paling terkenal pada lebih dari satu dekade lalu bersama Luis Figo, Ronaldo, David Beckham dan Roberto Carlos.
Mereka berhasil membawa pulang banyak trofi ke Santiago Bernabeu sambil memperkuat status Real sebagai klub terbesar di dunia sepakbola, menarik jutaan pendukung dan pengagum baru saat itu.
Dan kini, Los Blancos sebenarnya tengah menikmati keuntungan fantastis dari musim-musim sebelumnya bernilai £640 juta yang merupakan buah kerja keras rezim Zidane cs zamn itu.(M Zezen Zainal M/BandungKita.id)
Editor : M Zezen Zainal M