BandungKita.id, BOLA – Manchester United (MU) dikabarkan berpeluang membajak dua bintang Juventus yakni Paulo Dybala dan striker Mario Mandzukic pada bursa transfer musim panas ini.
Adalah media Italia, Calciomercato yang mengabarkan hal tersebut. Gelandang serang Juventus, Dybala memang tengah dikaitkan dengan The Red Devil. Dybala dijadikan pelicin agar MU mau melepas Romelu Lukaku.
Lukaku memang tengah dikaitkan dengan Juventus. Padahal sebelumnya, striker asal Belgia itu disebut-sebut menjadi buruan utama sang rival, Inter Milan. Entah kenapa Juventus tiba-tiba berada di daftar paling depan untuk mendapatkan Lukaku.
Dalam laporan Calciomercato disebutkan bahwa Juventus bersedia melepas Mandzukic kepada MU dengan status bebas transfer. Padahal, penyerang asal Kroasia itu masih memiliki sisa kontrak hingga 2021.
BACA JUGA :
Demi Rekrut Kembali Paul Pogba, Juventus Sodorkan 3 Pemain Ini ke Manchester United
Demi Juara Liga Champions, Juventus Bangun Skuat Los Galacticos ala Real Madrid
Meski Juventus mau melepas Mandzukic dengan gratis, MU tetap harus mengeluarkan dana sebesar 6 juta Euro per musim, atau setara Rp93,7 miliar, per musim. Dana tersebut adalah besaran gaji yang jika dihitung per pekannya berjumlah 103.000 Poundsterling, atau senilai dengan Rp1,8 miliar.
Hingga saat ini, Mandzukic sudah empat musim membela panji La Vecchia Signora. Sejak diboyong Juventus dari Bayern Munich awal musim 2015/2016, Mandzukic mampu mencetak 44 gol dalam 162 pertandingan di semua ajang.
Selain itu, Mandzukic juga ikut membawa Juventus meraih empat gelar Scudetto, tiga gelar Coppa Italia, serta satu gelar Supercoppa Italia. Mandzukic juga berhasil mengantar Juventus menembus partai final Liga Champions 2016/2017, meski akhirnya kalah telak 1-4 dari Real Madrid dalam laga yang digelar di Millenium Stadium, Cardiff. (M Zezen Zainal M)
Comment