Gelandang Bayern Munchen Jadi Incaran Manchester United dan Inter Milan

Advertorial745 Views

BandungKita.id, BOLA – Gelandang Bayern Munchen, Corentin Tolisso dikabarkan tengah menjadi rebutan antara tim Premier League, Manchester United dan klub Serie A, Inter Milan.

Tolisso bergabung dengan Bayern Munchen sejak musim panas 2017 lalu, ketika ia digaet dari klub Ligue 1, Lyon dengan biaya transfer mencapai 41,5 juta euro.

Musim ini Tolisso sudah bermain sebanyak 24 kali dan menyumbang tiga gol serta lima assist bagi Bayern. Namun, gelandang 25 tahun itu saat ini harus menepi lantaran cedera pergelangan kaki.

Jurnalis RMC Sport, Mohamed Bouhafsi melansir kabar yang menyebut bahwa Tolisso kemungkinan besar akan meninggalkan Bayern Munchen pada akhir musim ini.

BACA JUGA :

Rio Ferdinand Ajukan 3 Nama Pemain Baru untuk Direkrut Manchester United

Manchester United Incar Penyerang Sayap Timnas Italia dan Fiorentina Ini, Lihat Profilnya

Jarang Dimainkan Ole Gunnar Solskjaer, Gelandang Manchester United Diincar Arsenal

Sempat Diincar Barcelona, Bintang Inter Milan Ini Justru Berpeluang Gabung MU Musim Depan

Bayern kabarnya mematok banderol sedikitnya 35 juta euro untuk Tolisso. Manchester United dan Inter Milan disebut menjadi peminat Tolisso yang paling serius.

Pihak Manchester United bahkan diklaim sudah mengadakan pembicaraan dengan perwakilan Tolisso. Sementara itu, Tolisso merupakan target lama Inter yang kini kembali mereka kejar.

Tolisso sempat menjadi andalan di lini tengah Bayern Munchen pada musim pertamanya. Namun, gelandang tim nasional Prancis itu mengalami cedera ligamen di awal musim keduanya dan harus menikmati sisa musim di meja perawatan.

Hingga kini Tolisso sudah mencatatkan 68 penampilan selama tiga musim memperkuat Bayern Munchen, dengan mencetak 14 gol.(*)

Editor : M Zezen Zianal M

disadur dari bola.com