Kenalkan Heritage Lokal ke Kancah Dunia, DKKC Gelar Festival Film Heritage Kota Cimahi, Begini Syaratnya

BandungKita.id, Cimahi – Kota Cimahi menjadi salah satu kota yang menyimpan cerita sejarah berharga di Jawa Barat. Hal itu bisa dibuktikan dengan berdirinya bangunan heritage peninggalan masa kolonial Belanda.

Kendati demikian, tak banyak yang tahu bahwa Kota Cimahi memiliki banyak potensi sejarah yang sangat kaya.

Menyikapi hal itu, Dewan Kebudayaan Kota Cimahi (DKKC) berinisiatif menyelenggarakan Festival Film Heritage Kota Cimahi yang dimulai sejak awal bulan Oktober 2021.

Ketua DKKC, Hermana mengatakan, Festival Film Heritage Kota Cimahi digagas oleh DKKC dengan tujuan untuk menggali sumber daya manusia (SDM), khususnya para sineas-sineas muda. Termasuk memantau pertumbuhan sineas-sineas di Kota Cimahi dengan uji coba melalui lomba film dokumenter dengan durasi pendek.

“Jadi kami ingin memetakan potensi-potensi SDM yang ada di Cimahi, karena DKKC punya tugas, namun bukan ke ranah bisnis misalnya bikin film yang mahal-mahal, tapi lebih kepada pengembangan pendidikan di bidang perfilman,” katanya.

Selain itu, sebut dia, DKKC juga punya tugas lain, yaitu bagaimana memajukan budaya Kota Cimahi yang bisa ditangkap oleh masyarakat luar Kota Cimahi.

Menurutnya, Festival Film Heritage Kota Cimahi bertujuan untuk memajukan potensi budaya yang ada di Kota Cimahi. Salah satunya adalah Heritage Kota Cimahi.

“Heritage Kota Cimahi itu memiliki nilai sejarah yang sangat tinggi di Indonesia. Bahkan, sejarah kemiliteran yang dikenal di dunia yang dimulai dari abad 18,” tuturnya.

“Jadi masyarakat dunia harus tahu. Namun, bagaimana agar mudah diketahui. Kalau secara teori sudah banyak referensi ataupun literaturnya,” sambungnya.

Ia mengaku, pihaknya berusaha melakukan pengembangan potensi wisata sejarah melalui film atau video. Sehingga potensi-potensi heritage yang ada di Kota Cimahi bisa terpublikasikan ke masyarakat dunia.

“Mereka bisa melihat heritage yang sudah berusia ratusan tahun. Itu nantinya akan berimbas pada banyaknya kunjungan pariwisata tidak saja lokal, tapi juga internasional,” ujarnya.

Ia berharap, melalui film dokumenter ini, semua heritage yang ada di Kota Cimahi bisa terpublikasikan ke seluruh dunia. Kemudian, melalui festival vlog ini diharapkan dapat mempublikasikan Cagar Budaya Kota Cimahi dan memberikan pemahaman tentang sejarah dan budaya Kota Cimahi.

Tonton Juga:

“Untuk lombanya ditayangkan di media masing-masing dan sekaligus disebarkan oleh masing-masing sineas,” tandasnya.

Adapun cara dan syarat untuk mengikuti Festival Film Heritage Kota Cimahi, antara lain:

  1. Peserta lomba Film terbuka untuk umum penduduk Jawa Barat
  2. Objek lomba film adalah sejarah dan bangunan cagar budaya atau heritage yang ada di wilayah Kota Cimahi.

3. Link objek lomba https://kebudayaancimahi.com/2021/10/02/heritage-atau-cagar-budaya-kota-cimahi/

  1. Tim produksi minimum 1 orang
  2. Hasil akhir/karya film berdurasi 5-10 menit
  3. Vlog merupakan karya baru, belum pernah dipublikasikan atau diikutsertakan pada lomba sebelumnya dan diperkenankan menggunakan berbagai jenis kamera termasuh Handphone.
  4. Karya vlog dalam format M4 resolusi minimum 720p (1280×720), dan aspect ratio 16:9 (Landscape)
  5. Peserta wajib menyertakan biodata dan foto penanggungjawab pembuat vlog (1 orang) dan hasil karya vlog ke email kebudayaancimahi@gmail.com melalui link google drive mulai tanggal 17 Oktober s.d 3 November 2021.
  6. Hasil karya Vlog Heritage Kota Cimahi diunggah di media sosial Instagram peserta dan menandai akun Instagram @kebudayaancimahi dan 5 teman dengan tagar #kebudayaancimahi #dewankebudayaankotacimahi #festivalheritagekotacimahi #fbk2021 #budayasaya . Karya di unggah mulai tanggal 17 Oktober s,d 3 November 2021
  7. Penjurian tanggal 4-7 November 2021 dan pengumuman pemenang lomba vlog Heritage Kota Cimahi tanggal 8 November 2021
  8. Pembagian hadiah tanggal 10 November 2021 di Gedung The Historich dan zoom meet, live streaaming YouTube Dewan Kebudayaan Kota Cimahi
  9. Peserta Festival Vlog Heritage Kota Cimahi tidak dipungut biaya pendaftaran

Adapun hadiah pembinaan yang diraih para peserta, di antaranya Juara Terbaik 1 Rp. 5.000.000 + Piala, Juara Terbaik 2 Rp. 4.000.000 + Piala, Juara Terbaik 3 Rp. 3.000.000 + Piala, dan Juara Harapan 1, 2 dan 3 masing-masng Rp. 1.000.000 + Piala. Sementara untuk pajak hadiah ditanggung pemenang. (Tim BandungKita.id) ***

Baca Juga:

Mendalam! Tokoh Budaya Ini Ungkap Makna Dibalik Kata Cimahi dan Kearifan Lokal yang Punah

Kota Cimahi Ciptakan Pariwisata Berbasis Air dan Kebudayaan

Viral, Kerumunan Official Bhayangkara FC dan Persib