Polisi Maksimalkan Fungsi Stewards Pada Laga Persib vs Persija di Stadion GBLA

PersibKita39196 Views

Bandungkita.id, PERSIBKITA – Pengamanan pertandingan Persib Bandung menjamu Persija Jakarta pada 11 Januari 2023 akan dilakukan secata berbeda. Kali ini polisi akan lebih memaksimalkan fungsi petugas keselamatan dan keamanan atau stewards officer di zona atau ring satu atau Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA).

Kabid Humas Polda Jabar, Kombes Ibrahim Tompo, mengatakan aturan tersebut tertuang dalam Peraturan Polisi (Perpol) 10 tahun 2022. Sementara otoritas pengaman di zona 1 tersebut sepenuhnya berada di bawah Panitia Penyelenggara (Panpel) pertandingan.

“Kita melaksanakan pengamanan dengan sistem zona yang mana berdasarkan Perpol tersebut, zona satu dilaksanakan otoritas kewenangan penuh oleh Panpel, di mana di dalamnya ada Exco (Komite Eksekutif PSSI). Kemudian steward officer yang akan mengatur masalah pengamana tersebut, sehingga tidak ada lagi polisi yang berjaga di zona satu,” kata Ibrahim.

Sementara untuk anggota polisi, kata Ibrahim, melakukan pengamanan di zona dua. Pihak kepolisian akan berkoordinasi dengan steward officer terkait pengamanan tersebut.

“Apabila ada suatu insiden ini akan dilakukan koordinasi antara stewards dengan petugas pengaman kepolisian. Sehingga ada pengambil alihan atau mungkin penyampaian terlebih dahulu kepada stewards untuk meminta bantuan. Kemudian pihak kepolisian akan menindaklanjuti sesuai dengan permintaan steward tersebut,” jelasnya.

Ibrahim mengatakan pertandingan tersebut bakal dihadiri oleh penonton. Namun dia menegaskan hanya pendukung dari tim Persib Bandung yang diperbolehkan masuk ke stadion.

“Dalam pertandingan Persib lawan Persija ini tanpa ada penonton dari Persija, tetapi pendukung Persib saja karena memang dilaksanakan di lapangan GBLA. Pertandingan ini adalah pertandingan tertunda tetapi baru bisa dilaksanakan pada Januari ini,” ungkap Ibrahim.

Untuk personel yang akan diturunkan, lanjut dia, sebanyak 1.700 anggota kepolisian telah disiagakan. Anggota kepolisian tersebut akan berada di luar Stadion GBLA.