Do’a Khusus Abuya KH M Muhyiddin Al Manafi untuk Bupati Bandung Dadang Supriatna
BandungKita.id, KAB BANDUNG – Ulama besar Kabupaten Bandung, Prof Dr Abuya KH M Muhyiddin Abdul Qodir Al-Manafi MA memanjatkan do’a khusus untuk Bupati Bandung Dadang Supriatna agar terpilih kembali menjadi Bupati Bandung periode 2024-2029.
Tak hanya itu, Abuya juga mendo’akan jajaran ASN dan pegawai di lingkungan Pemkab Bandung serta masyarakat Kabupaten Bandung agar diberi keberkahan dalam melaksanakan aktivitas sehari-hari.
Do’a tersebut dipanjatkan langsung dari tempat ijabah, Tanah Suci Mekkah Al-Mukarramah, di sela-sela pimpinan Pondok Pesantren As-Syifa Wal Mahmudiyah itu melaksanakan ibadah haji.
“Dari Tanah Haram ini, Abuya mendo’akan Kang Dadang Supriatna, keluarga besar, jajaran pemerintah daerah serta masyarakat Kabupaten Bandung dilimpahi rohmat dan keberkahan,” ujar Abuya.
Ulama kharismatik Kabupaten Bandung itu juga secara khusus mendo’akan Bupati Dadang Supriatna agar terpilih kembali menjadi Bupati Bandung untuk periode kedua, agar dapat terus memberikan manfaat bagi 3,7 juta warga Kabupaten Bandung.
“Semoga yang dicita-citakan untuk kembali menjadi Bupati Bandung periode kedua, dikabul Allah SWT sembari diberi kemudahan dan kelancaran. Dijauhkan dari musibah dan segala fitnah,” tutur Abuya yang mengenakan imamah warna hijau.
Abuya mengaku selalu mendo’akan Kang DS karena berbagai program yang digulirkan Bupati Dadang Supriatna sangat dirasakan manfaatnya oleh masyarakat.
Terlebih, perhatian Kang DS terhadap para ulama dan pesantren sangat luar biasa.
Sebut saja program pemberian insentif bahi guru ngaji, pembangunan 5 rumah sakit, pembangunan rutilahu untuk masyarakat miskin, hingga program dana bergulir tanpa bunga dan tanpa agunan, dinilai sangat bermanfaat untuk masyarakat.
“Abuya sangat mendo’akan dan mendukung program-program yang diwujudkan Kang Dadang Supriatna selama ini sehingga meraih begitu banyak penghargaan,” ungkapnya.
“Banyaknya penghargaan ini menjadi bukti kinerja sekaligus sejarah dalam kepemimpinan Kang Dadang Supriatna. Semoga semakin sukses, Kabupaten Bandung semakin maju dan semakin Bedas,” pungkas Abuya.