Massa FPI Akan Gelar Aksi di Sidang Perdana Habib Bahar

BandungKita.id, BANDUNG – Sidang perdana kasus penganiayaan terhadap dua remaja di Bogor yang diduga dilakukan Habib Bahar Smith, menuai protes Front Pembela Islam (FPI). Sidang tersebut rencananya akan digelar di PN Bandung pada Kamis (28/2/2019).

Kuasa hukum Habib Bahar, Azis Januar, mengatakan massa FPI akan berkumpul di Pengadilan Negeri sebelum sidang dimulai pada pada pukul 10.00 WIB. “Akan ada aksi mendukung Habib Bahar. Saya belum tahu pasti jumlahnya, yang pasti lebih dari seratus orang,” jelas Azis yang juga bagian dari FPI, dikutip dari IDN Times, Jumat (22/2/2019).

Azis menuturkan, massa FPI tersebut akan datang dari seluruh pelosok Jawa Barat dan DKI Jakarta. Aksi itu, kata Azis dilakukan karena FPI menduga banyak kejanggalan dalam kasus Bahar.

Baca juga: Sidang Habib Bahar Bin Smith Akan Digelar di PN Bandung

Sebelumnya FPI berharap persidangan Bahar digelar PN Cibinong karena beberapa alasan, salah satunya dekat dengan keluarga Bahar. Namun lokasi persidangan dipindahkan ke PN Bandung oleh Mahkamah Agung (MA) atas penolakan Kejaksaa Negeri (Kejari) Cibinong dengan alasan menghindari gejolak massa.

Bahkan persidangan tersebut akan dipimpin langsung oleh Ketua PN Bandung, Edison M. Atas dasar itulah FPI menduga banyak intervensi pihak luar terhadap persidangan Bahar.

“Kami melihat bahwa memang ini aroma dari tekanan dan pesanan penguasa sangat tercium. Di sini terlihat jelas bahwa ada arah-arah tertentu dari yang berkepetingan,” Kata Azis.

Sementara itu Ketua PN Bandung, Edison M mengimbau massa FPI menjaga kondusifitas. Agar persidangan berjalan dengan lancar.

“Kami tentu telah berkoordinasi dengan teman-teman petugas keamanan, di mana persidangan sendiri harus berjalan sebagaiamana biasanya sesuai dengan hukum acara. Sebenarnya tak ada masalah, karaena persidangan terbuka untuk umum,” ujar Edison. (Dian Aisyah/Bandungkita.id)

Sumber: IDN Times

Comment