Penyebab Kebakaran Pabrik Makanan di Babakan Ciparay Diduga Berasal dari Dapur

Kota Bandung766 Views

BandungKita.id, BANDUNG – Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penanggulangan Bencana Kota Bandung, Dadang Iriana menduga penyebab bangunan pabrik yang terbakar di Kelurahan Margasuka, Kecamatan Babakan Ciparay, akibat api yang menyala di bagian dapur.

“Dugaan sementara, sore hari tadi, petugas keamanan melihat api menyala di bagian dapur, di lantai dasar, kemudian dia padamkan, namun ternyata malam hari api tersebut menyala lagi,” kata Dadang di lokasi.

Menurut Dadang, proses pemadaman cukup terhambat karena besarnya angin, sehingga menyebabkan api cepat menjalar. Selain itu, tebalnya asap juga cukup mengurangi jarak pandang petugas.

“Pabrik ini dua lantai, angin juga cukup besar, jadi api cepat menjalar, bangunan juga jadi rawan runtuh lantaran panas,” kata Dadang di lokasi, Rabu (10/7/2019).

Baca juga:

BREAKING NEWS : Pabrik Makanan Ringan di Babakan Ciparay Terbakar

 

Dadang menuturkan, pihaknya mengerahkan 39 unit pancar, 100 petugas, 2 mobil inafis, dan 1 unit rescue 119. “Sumber air terdekat, hanya satu yaitu di underpass tol Kopo,” kata Dadang.

Pantauan di lokasi, kebakaran yang terjadi sekira pukul 20.40 WIB tersebut masih berupaya dipadamkan, saat ini proses pemadaman api masih berlangsung.

Warga di sekitar lokasi juga terpantau menyaksikan kejadian tersebut. Bahkan, sebagian dari mereka memaksa ke dekat sumber api, meskipun sudah di larang oleh petugas keamanan.***(Tito Rohmatulloh/BandungKita.id)