Bupati Bandung Terpilih Kang DS Ingatkan ASN Pemkab Bandung Jangan Lagi “Bermain” Politik⁣⁣

Tak Segan Copot ASN Tak Loyal⁣⁣
⁣⁣
BandungKita.id, KAB BANDUNG – Bupati Bandung terpilih, Dadang Supriatna mengingatkan agar para Aparatur Sipil Negara (ASN) Pemkab Bandung untuk tidak lagi ikut-ikutan “bermain” politik. Kang DS, sapaan akrab Dadang Supriatna meminta ASN Pemkab Bandung agar fokus bekerja melayani masyarakat.⁣⁣
⁣⁣
Kang DS tidak memungkiri dirinya memiliki catatan dan data bahwa cukup banyak pejabat dan ASN Pemkab Bandung yang ikut “bermain” politik dalam kontestasi Pilkada Kabupaten Bandung pada 9 Desember lalu. Padahal, seharusnya para pejabat dan ASN ini bersikap netral sesuai amanat Undang-Undang.⁣⁣
⁣⁣
“Punten kepada ASN, karena ASN sebagai pelaksana kegiatan, perencanaan dan program saya tekankan, kalau kemarin harus netral, sekarang mah harus betul-betul berpihak kepada hasil keputusan rakyat. Sudah tidak ada lagi yang bermain. Maaf-maaf, sekarang tinggal satu setengah bulan lagi. Pak DN sebagai bupati, beliau habis pada 17 Februari 2021. Artinya hanya 47 hari lagi,” kata Kang DS saat bersilaturahmi dengan awak media di kediamannya di Tegalluar, Bojongsoang, Kabupaten Bandung, Kamis (31/12/2020).⁣⁣

BACA JUGA :

Calon Bupati Bandung Terpilih Dadang Supriatna Raih KNPI Awards 2020 Sebagai “Tokoh Pemuda Inspiratif”⁣⁣

Sidang Pleno KPU: Dadang Supriatna-Sahrul Gunawan Menang di Pilbup Bandung 2020

Waduh! Kepala Desa Terang-terangan Kampanyekan Salah Satu Paslon di Acara Hajatan

Meski belum resmi dilantik, sebagai Bupati Bandung terpilih, Kang DS meminta para pejabat, terutama para kepala dinas di seluruh Organisasi Perangkat Daerah Pemkab Bandung agar mulai saat ini fokus dengan tugas pokok dan fungsinya (tupoksi) dalam melayani masyarakat Kabupaten Bandung.⁣⁣
⁣⁣
Sebagai Bupati dan Wakil Bupati Bandung terpilih, ia dan Sahrul Gunawan berharap agar seluruh ASN Pemkab Bandung dapat menunjukkan loyalitasnya terhadap Bupati dan Wakil Bupati Bandung pilihan rakyat. Kang DS juga meminta seluruh stake holders bersatu kembali untuk bersama-sama membangun Kabupaten Bandung lima tahun ke depan.⁣⁣
⁣⁣
“Udahlah, ASN jangan berbelok-belok lagi. Fokus saja kepada tupoksinya. Jangan berpikir lagi siapa yang menang dan kalah atau bagaimana. Sekarang fokus saja kepada pelayanan sesuai job desk masing-masing. Saya ingatkan itu. Jangan bermain lagi. Pertarungan sudah selesai,” tegas Kang DS dengan nada serius.⁣⁣
⁣⁣
Bupati yang diusung PKB, Nasdem, Demokrat dan PKS serta didukung 5 partai non parlemen itu menambahkan dirinya bersama Sahrul Gunawan tak akan segan mencopot pejabat dan ASN yang tidak menunjukkan loyalitas dan bekerja secara total jika nanti sudah resmi dilantik menjadi Bupati dan Wakil Bupati Bandung.⁣⁣ Sebab, pasangan Bedas berkomitmen untuk melakukan perubahan di Kabupaten Bandung.⁣⁣

BACA JUGA :

Hari Sumpah Pemuda, Bedas Siapkan Berbagai Program Unggulan untuk Kaum Milenial

Sampaikan Harapan di Pilbup Bandung 2020, Acil Bimbo: Semoga Pemimpin di Luar Dinasti Membawa Perubahan

Pilbup Bandung : 150 Paket Sembako “Politik Uang” Paslon Diamankan Panwaslu Kertasari⁣
⁣⁣
Reformasi birokrasi, menurutnya, menjadi salah satu kunci untuk keberhasilan pemerintahan Bedas dalam lima tahun mendatang. Di awal pemerintahannya bersama Sahrul Gunawan, ia mengaku akan terlebih dahulu membenahi birokrasi dan jajaran ASN Pemkab Bandung yang dinilai sudah jumud agar visi misi serta berbagai program Bedas bisa berjalan lancar.⁣⁣
⁣⁣
“Kami butuh tim solid dan loyal. Kami sangat mungkin melakukan rotasi dan mutasi. Tapi ada mekanismenya. Tidak bisa seenaknya. Minimal nanti setelah enam bulan dilantik. Karena kita berat lah untuk mengubah tatanan yang sudah terbangun lama untuk kita dapat melakukan perubahan-perubahan signifikan,” ungkapnya seraya berjanji akan bersinergi dan merangkul media untuk menyebarluaskan pembangunan di Kabupaten Bandung.⁣
⁣⁣
Meski saat ini belum ada komunikasi dengan Bupati Dadang Naser untuk membentuk tim transisi, Kang DS mengaku optmistis visi misi dan berbagai program yang dijanjikan pasangan Bedas akan bisa berjalan sesuai rencana.⁣⁣
⁣⁣
“Insya Allah visi misi dan program Bedas akan berjalan sesuai tujuannya dan Insya Allah bermanfaat untuk kemaslahatan umat,” ujar Kang DS diiringi senyuman. (M Zezen Zainal M/BandungKita.id)

Editor : Azmy Yanuar Muttaqien