Simak! Manfaat Lain Mengonsumsi Kentang, Salah Satunya Bisa Menjaga Fungsi Saraf Loh

Gaya Hidup, Health613 Views

BandungKita.id, Bandung – Berdasarkan studi yang diterbitkan dalam Journal of American College of Nutrition pada 2014 menyebut, penurunan berat badan lebih banyak terjadi pada orang yang mengonsumsi kentang.

Pasalnya, kentang merupakan makanan alternatif bagi mereka yang sedang menjalankan program diet.

Perlu diketahui, kentang memiliki kandungan yang dibutuhkan oleh tubuh, seperti karbohidrat, fosfor, zat besi, protein, lemak nabati dan kalsium serta mineral-mineral penting lainnya.

Dilansir dari berbagai sumber, berikut ini adalah kandungan dan manfaat yang ada dalam kentang, antara lain:

  1. Kalium

Kalium penting untuk mengatur sinyal listrik di otot dan saraf. Jika jumlah kalium dalam tubuh terlalu tinggi atau rendah, itu bisa menghentikan kerja jantung Anda.

  1. Vitamin C

Orang biasanya mengasosiasikan vitamin C dengan buah jeruk. Tetapi sumber penting vitamin C dalam makanan Inggris selama sebagian besar abad ke-20 berasal dari kentang. Kentang kecil (150 gram) meberikan sekitar 15 persen vitamin C harian Anda.

Baca Juga:

Catat! 5 Bahan Alami Ini Efektif Redakan Batuk dan Gatal Tenggorokan

Allahu Akbar! Ada Fenomena Super Blood Moon Malam ini, Begini Tata Cara Salat Gerhana Bulan

Masyaallah! Fenomena Gerhana Bulan Total Terjadi Hari Ini, Simak Waktu Puncaknya

  1. Bebas Gluten

Kentang juga secara alami bebas gluten, jadi merupakan pilihan yang bagus untuk penderita penyakit celiac atau yang perlu menghindari gluten.

  1. Vitamin B6

Beberapa orang menghindari kentang karena khawatir akan penambahan berat badan (BB), tetapi kentang rebus biasanya hanya mengandung sekitar 130 kalori.

Vitamin B6 adalah faktor pendamping penting (molekul kecil) di dalam tubuh. Ini membantu lebih dari 100 enzim dalam tubuh berfungsi dengan baik, membantu fungsi saraf, dan berkontribusi pada kesehatan mental yang baik.

  1. Kolin

Kolin adalah senyawa kecil yang menempel pada lemak untuk membuat fosfolipid, penyusun dinding sel, serta neurotransmitter asetilkolin yang membantu kita mengencangkan otot, melebarkan pembuluh darah, dan memperlambat detak jantung.

Kentang mengandung tingkat kolin tertinggi kedua, setelah makanan kaya protein, seperti daging, dan kedelai. ***

Editor: Agus SN