Camat Diganti, Apdesi Cihampelas Nilai Hengky Kurniawan Tak Tampung Aspirasi

BandungRayaKita, KBB73243 Views

Bandungkita.id, KBB – Asosiasi Perangkat Desa Seluruh Indonesia (Apdesi) Kecamatan Cihampelas, Kabupaten Bandung Barat nyatakan sikap menolak atas rotasi jabatan Camat Cihampelas, Jajang Nuryana Arifien oleh Bupati Hengky Kurniawan. Apdesi menilai Hengky tak pernah merangkul para kepala desa untuk memberikan masukan sebelum melakukan rotasi mutasi jabatan.

Pernyataan sikap tersebut dilampirkan melalui Surat Permohonan Apdesi Nomor 01/DPK-Apdesi.Chpl/I/2023, para kepala desa di Kecamatan Cihampelas menyampaikan lima poin keberatan terhadap rotasi tersebut.

Menurut Ketua Apdesi Cihampelas, Andriawan Burhanudin, terdapat beberapa pertimbangan yang menjadi alasan para kepala desa di Kecamatan Cihampelas menolak rotasi terhadap Jajang yang dipindahkan bertugas ke Kecamatan Saguling.

“Seperti kepemimpinannya yang sudah memberikan kontribusi baik bagi perkembangan daerah Cihampelas. Di mata para kepala desa, Camat Jajang dianggap pemimpin yang bisa mengayomi dan mampu menjaga komunikasi dengan kepala desa,” kaya Andriawan saat dihubungi, Kamis (12/1/2023).

Terlebih diakuinya, Jajang pun hendak memasuki masa pensiun dalam kurun waktu enam bulan kedepan. Hal itu, lanjutnya, seharusnya menjadi pertimbangan Hengky agar Jajang menuntaskan berbagai program pembangunan di Kecamatan Cihampelas.

“Pak Jajang juga sebentar lagi masuk pensiun, enam bulan, jadi kalau dipindah maka jabatannya tidak akan efektif. Makanya kami mohon agar beliau tidak dipindahkan,” sahutnya.

Bahkan proses rotasi jabatan tersebut pun dilakukan tanpa adanya pemberitahuan terlebih dahulu. Termasuk Hengky yang tidak menampung aspirasi dari kepala desa, karena dinilai komunikasi orang nomor satu di KBB tersebut tidak terlalu mulus dengan para kepala desa.

“walaupun itu memang kebijakan hak preogratif beliau secara pribadi. Tapi paling tidak mungkin salah satu bahan kajiannya menurut saya juga harus dipertimbangkan, paling tidak masukan dari kepala desa, mungkin diminta pandangannya terkait dengan masalah penempatan orang walaupun itu kita tidak intervensi dengan urusan itu ya,” bebernya.

Ia pun menegaskan, jika Apdesi Cihampelas telah melayangkan surat untuk melakukan pertemuan dengan Hengky Kurniawan pada Desember 2022 silam. Namun hingga kini, surat permohonan pertemuan tersebut tak digubris oleh Hengky.

“Saya sudah bersurat jauh-jauh hari kurang lebih 10 desember (2022) ke beliau (Hengky Kurniawan) untuk mempertimbangkan apabila salah satu kategori Camat Cihampelas masuk rotasi. Tapi memang belum ada jawaban dari pihak pak bupati, ujug-ujug memang dilakukan rotasi, jadi kita banyak yang kaget juga,” ungkapnya.

Sebelumnya, Hengky Kurniawan melakukan rotasi, mutasi, dan promosi terhadap total sebanyak 416 pejabat fungsional di lingkungan Pemda KBB pada Senin (9/1/2023) lalu.