Bupati Garut Pertanyakan Keputusan Ridwan Kamil Tak Bantu Program-program Pemkab Garut, Rudy : Saya Jadi Frustasi

BandungKita.id,GARUT – Bupati Garut Rudy Gunawan, merasa frustasi dalam penyusunan anggaran untuk pembangunan yang direncanakannya dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) 2019-2024.

Penyebabnya karena bantuan yang diperoleh Pemkab Garut dari Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jabar tidak bisa menyelesaikan program-program pembangunan besar yang telah direncanakannya.

“Kita ini sulit, akhirnya saya frustasi dalam anggaran, karena untuk membangun itu perlu kolaborasi anggaran,” jelas Bupati yang pada Pilkada 2018 lalu kembali dipilih masyarakat Garut.

Rudy menyampaikan, Pemkab Garut tahun 2019 ini saja mengajukan bantuan keuangan ke Pemprov Jabar sebesar Rp 1,3 triliun. Namun, yang disetujui oleh Pemprov 90 persennya adalah proyek-proyek pembangunan yang nilainya Rp 200 jutaan.

“Kebanyakan (yang disetujui) untuk TPT (tembok penahan tanah) dan Kirmir saja,” kata Bupati kepada BandungKita.id.

Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil. (Tito Rohmatullah/BandungKita.id)

Rudy melihat, dari proses pengajuan semua sudah sesuai. Hanya, program-program pembangunan besar yang sudah dibahas dan disepakati dengan Pemprov Jabar semasa Gubernur Ahmad Heryawan, tidak disetujui oleh Gubernur Jawa Barat saat ini yaitu Ridwan Kamil.

“Saya sudah bicara kenapa, alasannya nanti lah tahun depan, tahun depan, padahal ini sudah dibahas dengan DPRD, gubernur Ahmad Heryawan, termasuk Ridwan Kamil,” jelas Rudy.

Selain pembangunan jalan baru, menurut Rudy proyek-proyek pembangunan besar lainnya pun saat ini terganggu dan rencananya akan diselesaikan dengan anggaran Dana Alokasi Umum (DAU).

“Makanya APBD sekarang sampai 2024 bisa terganggu untuk menyelesaikan program pembangunan yang tersisa,” jelasnya. (M Nur el Badhi)

 

Editor : M Zezen Zainal M

Comment