Polisi Tangkap Geng Motor Pembacok Remaja di Cimahi Hingga Tewas

Bandungkita.id, KOTA CIMAHI – Polres Cimahi berhasil menangkap tersangka pembacokan hingga tewas terhadap Muhammad Rizki Najmudin (21) beberapa waktu lalu. Lima orang pun diamankan dan terancam hukuman 15 tahun penjara.

Lima tersangka yang melakukan pembacokan hingga tewas yaitu MFPU (19), NBR (19), MA (19), RFF (18), dan KAH (17)

Menurut Kapolres Cimahi, AKBP Aldi Subartono, para tersangka berhasil ditangkap di beberapa daerah berbeda diduga melakukan pelarian yaitu di Sumedang, Subang, Indramayu, hingga Cirebon.

“Kami melakukan penyelidikan selama beberapa hari, kemudian mengendus keberadaan mereka di berbagai daerah. Akhirnya beberapa hari lalu mereka diamankan. Satu orang inisial AAS masih DPO,” kata Aldi di Mapolres Cimahi, Kamis (16/2/2023).

Aldi menuturkan tersangka MFPU teridentifikasi sebagai DPO karena kasus penganiayaan di tempat lain. Bahkan MFPU pun seorang residivis untuk kasus serupa.

“Tersangka MFPU ini kami berikan tindakan tegas dan terukur karena berusaha melawan petugas. Dia juga seorang residivis sekaligus DPO kasus penganiayaan,” sambungnya.

Lima tersangka tersebut pun merupakan anggota geng motor Pelajar Moonraker wilayah Kebon Kopi, Kota Cimahi. Bahkan MFPU merupakan wakil ketua geng motor tersebut.

“Hasil pemeriksaan, mereka ini mengaku anggota dari salah satu kelompok geng motor tertentu yaitu Pelajar Moonraker dan si MFPU ini wakil ketuanya,” bebernya.

Petugas pun mengamankan sejumlah barang bukti dari para tersangka yang disinyalir kerap digunakan saat melakukan penganiayaan seperti batu besar, pisau belati, stik baseball, serta helm yang ditempep stiker Pelajar Moonraker Indramayu.

Sementara itu Aldi menegaskan, para tersangka pun terancam hukuman penjara 12 hingga 15 tahun atas tindakannya tersebut.

“Untuk para tersangka kita kenakan pasal 338 KUHPidana dengan ancaman 15 tahun, dan atau pasal 170 ayat ke 2 ke 3 dengan ancaman 12 tahun pidana,” tegas Aldi.

Sebelumnya, Muhammad Rizki Najmudin (21) yang merupakan anggota XTC yang menjadi korban pembacokan oleh sekelompok orang menggunakan motor di Cimahi pada Minggu (5/2/2023) sekitar pukul 04.00 WIB.

“(Korban) anggota aktif tercatat di XTC Cimahi,” ujar Ketua Lebah XTC Bandung Raya, Rizky Rizgantara, saat dihubungi Bandungkita.id, Senin (6/2/2023).