Disdik Kota Bandung Akan Siapkan Lokasi USBN Siswa SD Ajitunggal

BandungKita.id, BANDUNG – Siswa SD Ajitunggal Cijambe, Kota Bandung, terpaksa kehilangan tempat belajarnya karena diterjang banjir pada Senin (1/4/2019) kemarin.

Terjangan banjir yang datang saat siswa melakukan kegiatan belajar mengajar cukup mengundang prihatin banyak orang. Tak sekadar fasilitas belajar yang rusak, kejadian tersebut dikhawatirkan menimbulkan trauma bagi para siswa.

Menanggapi hal tersebut, Kepala Dinas Pendidikan Kota Bandung, Hikmat Ginanjar meninjau lokasi SD Ajitunggal pada Selasa (2/4/2019). Hikmat menuturkan pihaknya segera menggelar rapat bersama jajarannya.

“Rapat tersebut untuk mencari rencana matang, bagaimana kami selanjutnya memperbaiki hal-hal yang rusak ini. Tapi saya bersyukur karena semua elemen masyarakat di wilayah ini turun langsung memperbaiki sekolah,” kata Hikmat.

Baca juga: Warga Protes, Uji Coba Rekayasa Lalin di Cimahi Dinilai Sia-sia

Pantauan di lokasi, sejumlah fasilitas yang rusak terdiri dari buku-buku pelajaran, beberapa dinding kelas, serta sejumlah alat penunjang belajar praktik siswa.

“Dalam rapat nanti kita bahas teknis barang-barang apa saja yang rusak,” kata Hikmat.

Pembahasan tersebut cukup mendesak, lantaran para siswa SD akan menggelar Ujian Nasional Bertaraf Nasional (USBN) pada 22 April mendatang. Namun hikmat mengakui pihaknya tidak mungkin melakukan renovasi dalam waktu yang cukup singkat.

Baca juga: Mengenang Kejayaan Kereta Api Rute Ciwidey-Soreang

Solusinya kata Hikmat, Disdik Kota Bandung akan mencari lokasi sementara agar siswa SD Aji Tunggul bisa menggelar USBN. “Infrastrukturnya tidak memungkinkan (Untuk menggelar USBN). Kami dan tim sudah mencari lokasi,” tutur Hikmat.

Pihaknya mengimbau, agar siswa bisa melakukan persiapan jelang USBN dengan belajar masing-masing. “Sekarang dengan berbasis komputer itu kan bisa belajar, jadi mudah-mudahan saja anak-anak tidak trauma dan bisa mengikuti UN dengan normal,” pungkas Hikmat. (Tito Rahmatullah/BandungKita.id)

Editor: Dian Aisyah