Tahapan Pilkada Serentak 2020 di Kabupaten Bandung Dimulai Oktober

Kota Bandung510 Views

BandungKita.id, SOREANG – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bandung telah menjadwalkan tahapan Pilkada Serentak tahun 2020 akan dimulai pada bulan Oktober 2019 mendatang.

Ketua KPU Kabupaten Bandung, Agus Baroya mengatakan, agenda pertama tahapan Pilkada Serentak tahun 2020 itu akan dimulai dengan agenda sosialisasi tahapan dan sosialisasi pasangan perseorangan.

“Tahapan dimulai tanggal 26 Oktober dengan dua agenda besar. Sosialisasi tahapan dan pasangan perseorangan,” katanya,” kata Agus di Soreang, Senin (9/9/2019).

Baca juga:

KPU Kabupaten Bandung Berharap Usulan Anggaran Hibah Pilbup Bandung Dikabulkan

 

Menurutnya tahapan pertama itu berbentuk sosialisasi dengan menyebar informasi di setiap kecamatan yang ada di Kabupaten Bandung. Sosialisasi itu, kata dia, disebar melalui berbagai media, seperti spanduk, baligo dan lainnya.

Selain itu, kata dia, dalam tahapan sosialisasi itu juga akan dilaksanakan dengan cara pertemuan-pertemuan terbatas. Begitu juga pertemuan dengan media cetak, online, dan elektronik.

“Tapi nanti kami coba lihat dulu slot anggarannya untuk itu,” ucapnya.

Menurut Agus, kebutuhan anggaran KPU Kabupaten Bandung untuk sosialisasi Pilkada Serentak 2020 mencapai Rp 300 juta. “Nanti yang akan banyak menghabiskan anggaran kegiatan dan tahapan di tahun 2020,” katanya.***(R Wisnu Saputra/Bandungkita.id)

Comment