Daftar ke KPU, Kurnia Agustina Naser-Usman Sayogi Janji Maksimalkan Visi “NU Pasti Sabilulungan”

BandungKita.id, SOREANG – Pasangan Bakal Calon Bupati Bandung, Kurnia Agustina Naser – Usman Sayogi (NU) melakukan pendaftaran ke kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bandung di Jl. Sindang Wargi, Soreang, Jumat (4/9/2020).

Keduanya kompak didampingi suami dan istrinya masing-masing. Balutan kerudung hijau dengan masker coklat bergambarkan dirinya, tak menutupi pesona satu-satunya calon wanita itu ketika tiba di depan Kantor KPU Kabupaten Bandung, Jum’at sore.

Sambil terus membenarkan maskernya agar tetap nyaman, Teh Nia sapaan akrabnya tetap sabar, menunggu giliran di depan kantor KPU. Saat itu, pasangan Yena – Atep sedang melakukan proses pendaftaran di dalam.

BACA JUGA :

Teh Nia Kunjungi Warga Penderita Kanker, Begini Tanggapan Komunitas Munding Dongkol

Klaim Rekomendasi oleh Kubu Nia, Kang DS dan Deding Ishak : Survei Aja Belum, Mana Mungkin Keluar Nama

Suara Arus Bawah Golkar : Pada Pilbup Bandung 2020 Kami Ingin Kang DS yang Direkom, Bukan Nia⁣

Meski harus menunggu lama, Teh Nia tetap semangat menanti gilirannya untuk mendaftarkan dirinya sebagai Calon Bupati bersama Calon Wakilnya, Usman Sayogi.

Sebelum mendaftarkan diri ke KPU, Teh Nia dan Usman baru saja berkunjung ke orang tuanya masing-masing untuk meminta do’a restu.

Tak hanya kepada orang tua, pasangan ini juga meminta restu kepada suami dan istrinya masing-masing, agar diberi kelancaran dan ketenangan hati dalam proses pendaftaran.

“Persiapannya beberapa waktu lalu kami melakukan kunjugan, khususnya kepada orang tua agar diberi kelancaran dan kemudahan. Tak lupa juga ke suami dan istri masing-masing, tujuannya sama agar pendaftaran di kpu ini berjalan lancar hingga perjuangan sebenarnya nanti,” tutur Nia.

BACA JUGA :

Ketua DPC PKB Optimis Kemenangan DS-Sahrul Gunawan di Pilbup Bandung Mencapai 60 Persen

Daftar ke KPU, Dadang Supriatna-Sahrul Gunawan Tawarkan Perubahan untuk Kabupaten Bandung

PKS Resmi Dukung DS-Sahrul Gunawan, PKS : Seluruh Kader Harus All Out Menangkan Bedas⁣

Rasa syukur pun diucapkan Nia kepada berbagai pihak yang telah mendukung, terutama koalisi “NU Pasti Sabilulungan” yaitu Partai Golkar, Gerindra, Persatuan Perjuangan (PPP) dan Partai Bulan Bintang (PBB).

Ia berjanji, akan berusaha semaksimal mungkin dengan visi “NU Pasti Sabilulungan” yaitu mewujudkan Kabupaten Bandung yang unggul melalui karakter. Lalu “Binangkit Sabilulungan” dengan tata kelola pemerintahan dan pembangunan pedesaan yang berdasarkan religiusitas, kultural, dan wawasan lingkungan.

“Mudah mudahan apa yang menjadi visi misi yaitu NU Pasti Sabilulungan bisa terwujud dan membawa kemaslahatan dan keberkahan untuk Kabupaten Bandung,” pungkasnya. (Agus Muhamad Mingkail/BandungKita.id).

Editor : Azmy Yanuar Muttaqien

Comment