Harumkan Nama Bandung Barat! Tiga Atlet Motocross KBB Raih Juara Nasional di Kejuaraan Motocross IMI Pusat

BandungKita.id, KBB – Kiprah para pembalap junior asal Kabupaten Bandung Barat (KBB) di pentas nasional patut mendapat apresiasi tinggi dan diacungi jempol. Pasalnya, tiga atlet Motocross junior KBB berhasil meraih tiga gelar juara pada Kejuaraan Nasional Motocross Junior atau Motocross Junior Championship yang diselenggarakan Ketua Ikatan Motor Indonesia (IMI) Pusat yang juga Ketua MPR RI, Bambang Soesatyo (Bamsoet) yang digelar Sabtu-Minggu (10-11/2021).

Ketua IMI KBB selaku pembina para pembalap junior KBB, Dedi Sugiana Yudha mengaku sangat bersyukur dan bangga karena tiga atlet yang diikutsertakan dalam ajang bergengsi tersebut sukses meraih hasil terbaik. Pria yang akrab disapa Tongky itu menyebut ketiga pembalap binaannya sukses meraih juara pertama di tiga kelas perlombaan yang berbeda.

Ketiga atlet motocross junior KBB peraih juara pertama masing-masing yaitu Athar Al Ghifari (11) meraih juara pertama di kelas 65 CC, Hafidz Chikal Ramdani (15) meraih juara pertama pada kelas 125 CC, dan Akmal Luthfi yang meraih gelar juara pertama pada kelas 85 CC.

Baca Juga:

Bocah Ajaib Asal KBB Raih Juara Nasional Motocross di Bali, Begini Perjalanan Karir Kroser Cilik Ini

Bidik Juara! Bandung Barat Kirim Tiga Altet Ikuti Kejurnas Motocross IMI Pusat

Jelang PON 2021 Papua, IMI KBB Siapkan Pembalapnya Untuk Seleksi Jabar

“Alhamdulillah ketiga pembalap motocross KBB sukses menyabet gelar juara pertama. Alhamdulillah kami bisa mengharumkan nama Bandung Barat di pentas nasional. Mereka mengalahkan para pembalap terbaik dari seluruh Indonesia,” ujar Tongky kepada BandungKita.id, Senin (12/4/2021).

Tongky mengaku sangat bersyukur dan bangga dengan prestasi luar biasa yang diraih para atlet motocross KBB. Pasalnya gelar juara nasional yang dicapai, diperoleh di tengah keterbatasan anggaran dan minimnya support dari pemerintah daerah maupun provinsi termasuk pihak swasta.

“Meski minim dukungan, tapi kami sangat berterima kasih masih ada yang memberikan support untuk atlet-atlet binaan kami. Diantaranya Pak Wabup KBB Hengky Kurniawan dan juga Pertamina,” kata dia.

Tiga gelar juara nasional ini merupakan bukti bahwa kami memiliki atlet-atlet muda kelas nasional yang bakal mengharumkan nama KBB, Jawa Barat dan juga nama Indonesia di masa depan. Ia berharap ke depan makin banyak pihak yang memberikan support bagi para atlet motocross berprestasi asal KBB, baik dari pihak swasta maupun pemerintah.

“Tiga atlet motocross KBB yang ikut serta dalam Kejuaraan Nasional di Jakarta kemarin itu memang atlet terbaik kami. Seperti Athar, dia adalah juara nasional junior. Cikal juga juara nasional. Sekarang ada lagi Akmal Luthfi. Semoga ke depan mereka bisa dilirik sponsor dan tim-tim profesional,” ungkap Tongky.

Ia bercerita bahwa kebutuhan finansial para atletnya sangat besar. Dalam setahun, kata Tongky, setiap pembalap setidaknya memerlukan biaya sekitar Rp 400 juta untuk kebutuhan biaya perawatan sepeda motor dan modifikasi, operasional kejuaraan, hingga kebutuhan akomodasi selama mengikuti balapan di beberapa daerah di Indonesia.

Untuk sekali balap saja, kata dia, kebutuhan biaya operasional pembalap dan tim bisa mencapai Rp 10-20 juta. Padahal kalaupun meraih juara pertama, hadiah yang diperoleh sangat jauh di bawah biaya yang telah dikeluarkan.

Oleh karena itu, dukungan pemerintah maupun pihak swasta sangat diperlukan guna menunjang kelanjutan karir para pembalap muda yang sudah menjadi juara nasional tersebut.

“Sangat disayangkan bila kemampuan dan potensi besar para pembalap muda ini berakhir cepat akibat tidak adanya anggaran dan dukungan dari para sponsor maupun pemerintah. Semoga ke depan banyak pihak yang membantu para atlet KBB ini agar kelak mereka bisa berkiprah di level internasional dan mengharumkan nama Indonesia,” kata Tongky sambil memperlihatkan tropi juara nasional yang diraih tiga atlet Motocross KBB. (M Zezen Zainal M/BandungKita.id)

Editor: Bangbang

Comment