KPU Kota Bandung Siapkan 500 Orang Petugas Untuk Sortir Surat Suara

BandungKita.id, KOTA BANDUNG – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Bandung telah menyiapkan 500 orang petugas pelipatan dan penyortiran surat suara untuk Pilpres dan Pileg 2019.

Ketua KPU Kota Bandung, Suharti mengatakan 500 orang petugas itu akan dilatih terlebih dahulu cara melipat surat suara sesuai dengan aturan.

“Kita memang sudah menyiapkan sekitar 500 orang petugas. Dalam 3 hari kedepan, kita ada briefing untuk tenaga penyortir supaya pada hari Senin depan sudah tahu seperti apa proses sortirnya dan proses lipat surat suara,” katanya.

Baca juga: 1,9 Juta Surat Suara Disimpan Tanpa Menggunakan Alas, Ini Kata Ketua KPU Kota Bandung

Baca juga: Haris Azhar: Golput Tidak Melanggar Aturan, KPU Jangan Membatasi

Terkait pemilihan lokasi penyimpanan logistik kertas suara, KPU Kota Bandung menetapkan area kampus STT Mandala. Menurut Suharti, lokasi tersebut terbilang aman.

“Posisi disini aman, jauh dari banjir karena di daerah sini juga tidak pernah terkena banjir dan pengamanan2anya kita sudah Koordinasikan dengan pihak STT Mandala,” tutup Suharti.***(Tito Rohmatulloh)

Editor: Restu Sauqi