Pemilih di TPS Rawan Banjir Disediakan Transportasi Perahu

BandungKita.id, SOREANG – Polres Bandung bersama Pemerintah Kabupaten Bandung memberikan bantuan perahu bagi korban banjir di Kecamatan Dayeuhkolot, Baleendah dan Bojongsoang yang akan pergi ke Tempat Pemungutan Suara (TPS).

Kapolres Bandung AKBP Indra Hermawan mengatakan jumlah perahu yang diberikan untuk transportasi warga banjir berjumlah 53 perahu. Dengan rincian 28 perahu di Kecamatan Baleendah, 20 perahu di Kecamatan Dayeuhkolot, dan 15 perahu di Bojongsoang.

“Kita ingin warga tidak kesulitan pergi ke TPS serta antusiasnya tetap tinggi,” kata Indra.

BACA JUGA :

Prabowo Sangat Yakin Menang Pilpres, Ini Alasannya

 

210 TPS di Kabupaten Bandung Tergenang Banjir, Ini Langkah yang Diambil KPU

 

Indra mengatakan untuk mengamankan pemilu 2019 ini sebanyak 20.000 lebih personel gabungan telah diterjunkan. Ia berharap pemilu bisa berjalan kondusif.

Sementara itu pemerintah Kabupaten Bandung juga memberikan bantuan ongkos sewa perahu bagi operator perahu di Kecamatan Baleendah.

Setiap operator perahu akan diberi uang sebesar Rp.100.000.

“Pemkab tidak memberikan perahu tapi ongkosnya operatornya kita ganti,” kata Camat Baleendah, Meman Nurjaman.

Menurutnya, jumlah perahu yang tersedia di Kecamatan Baleendah ada 38 perahu. “Bantuan ini diberikan dari DPBD Kabupaten Bandung, setiap operator nanti juga akan diberikan seragam BPBD,” pungkasnya.(Restu Sauqi/BandungKita.id)

Editor : M Zezen Zainal M

Comment