Terapkan Budaya Ramah Lingkungan, Sekolah di Ciamis Ini Dapat Penghargaan

JabarKita891 Views

BandungKita.id, BANDUNG – Madrasah Ibtidaiyah (MI) Al-Mu’minin, di Kecamatan Ciamis Kabupaten Ciamis, meraih penghargaan Raksa Prasada dari pemerintah Provinsi Jawa Barat.

Penghargaan tersebut diberikan pada peringatan hari lingkungan hidup sedunia 2019 di halaman Gedung Sate Jalan Diponegoro Kota Bandung, Kamis (25/7/2019).

“MI Al-Mu’minin mendapat penghargaan ini, sebagai sekolah yang berbudaya lingkungan,” kata Ketua Yayasan, Al Mu’minin, Dian Heri Sofian selepas menerima penghargaan.

Baca juga:

Ridwan Kamil Promosikan Teh Jawa Barat di Inggris

 

Lebih lanjut dia menjelaskan, di sekolah tersebut seluruh civitas akademika menerapkan pendidikan ramah lingkungan kepada peserta didik.

“Pendidikan ramah lingkungan ini juga kami terapkan kepada lingkungan di luar sekolah. Kami coba dengan segala sumber yang ada agar guru, TU, hingga petugas kebersihan menjaga kebersihan, tanam pohon, kurangi sampah plastik, intinya selalu ramah lingkungan,” lanjut Dian.

Pihaknya berpesan bahwa pendidikan lingkungan di tingkat dasar sangat penting untuk regenerasi pengetahuan serta menjaga lingkungan agar tetap lestari.

“Lingkungan kita hari ini adalah warisan dari pendahulu kita maka kita juga memiliki kewajiban untuk menjaga dan mewariskan lingkungan yang baik ke generasi setelah kita,” ujarnya.**

Comment