Tiga Poin Harga Mati, Persib Akan Tampil Habis-habisan Kontra Madura United

Bandungkita.id – Skuat Maung Bandung akan tampil habis-habisan untuk mewujudkan target tiga poin yang diusung. Sebab, kemenangan menjadi harga mati bagi Persib Bandung saat berhadapan dengan Madura United di pekan ke-24 Liga 1 2018 yang akan digelar di Stadion Batakan, Balikpapan, Selasa (9/10/2018).

Pelatih kiper Persib Bandung, Anwar Sanusi yang mewakili Mario Gomez mengatakan meski bermain di luar kandang dan tanpa dukungan bobotoh, pihaknya tetap mengusung target tiga poin.  Terlebih, saat ini Persib sudah berada di puncak teratas klasemen sementara Liga 1 dengan keunggulan enam poin dari peringkat kedua.

“Kami sudah siap untuk menghadapi Madura United. Target kami tentu ingin meraih poin penuh karena ini penting bagi kami untuk menjaga poin kita dari saingan kita di bawah,” ujar Anwar dalam press conference sebelum laga di Hotel Grand Tjokro, Balikpapan, Senin (8/10/2018).

WAJIB BACA : Bek Ganteng Ini Siap Diturunkan Lawan Madura United, Ini Pemain yang Diwaspadainya

Namun dikatakan Anwar, tidak mudah untuk bisa mendapatkan tiga poin tersebut. Sebab beberapa pemain utama Maung Bandung tidak bisa diturunkan.

Dari mulai Ezechiel N’Douassel, Bojan Malisic dan Patrich Wanggai yang terkena hukuman larangan bermain. Lalu Jonathan Bauman, Ghozali Siregar dan Ardi Idrus yang terkena akumulasi kartu hingga Febri Hariyadi dan Dedi Kusnandar yang harus bergabung membela Timnas Indonesia.

“Memang tidak ada mereka cukup berpengaruh pada kekuatan tim karena selama ini mereka bagian yang selalu menjadi peran penting di Persib. Tetapi kekuatan Persib itu tidak hanya bergantung pada tujuh pemain itu, kami punya pemain lain seperti Muchlis, nanti akan bermain di posisi Bauman atau Ezechiel dan harus dicatat bahwa kekuatan kami itu adalah unity, kekompakan, kesatuan tim,” jelasnya.

Anwar juga tidak mempedulikan bahwa Madura United bukan tim yang bisa dikalahkan dengan mudah. Terbukti tim berjulukan Sapeh Kerab itu kini hanya terpaut delapan poin dengan timnya.

BACA JUGA : Winger Muda Persib Ini Siap “Meledak” Saat Persib Kontra Madura United

“Madura tim kuat dan selama ini ada di top flight sama dengan kita berburu itu (juara). Tapi ini pertandingan yang penting juga bagi kita. Bukan kami menganggap Madura sebagai tim yang mudah dikalahkan tapi tetap memasang target tiga poin,” katanya.

Anwar juga memastikan para pemainnya akan tampil habis-habisan untuk bisa memenangkan pertandingan sekalipun di laga nanti, bobotoh tidak bisa hadir ke Stadion karena sanksi yang diberikan Komisi Disiplin (Komdis) PSSI.

“Peran bobotoh sangat luar biasa, menjadi spirit untuk kami. Tapi dengan pertandingan usiran tanpa penonton, tidak akan menyurutkan semangat kami untuk meraih target itu, meraih tiga poin. Karena secara emosional mereka tetap mendukung kita dalam pertandingan besok, mereka tetap mendukung kami dan menyambut juga, itulah energi kita untuk pertandingan besok,” tegasnya.(JAR/Bandungkita.id)

Comment