Bandungkita.id, PERSIB – Persib Bandung dipastikan tidak akan ditangani lagi Pelatih Mario Gomez dalam menghadapi kompetisi 2019 mendatang. Manajemen Persib Bandung akhirnya memutuskan untuk mengakhiri kerjasama dengan Pelatih asal Argentina itu.
Tak hanya Gomez, pemecatan itu berimbas pada Fernando Soler yang selama ini menjadi penerjemah Mario Gomez. Hal itu diungkapkan secara langsung oleh Direktur PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Teddy Tjahjono.
Teddy mengatakan pemecatan itu terpaksa dilakukan karena Gomez memiliki atittude yang kurang baik. Tak hanya di dalam lapangan namun juga di luar lapangan.
“Jadi kehadiran Gomez membuat tidak nyaman pemain. Tak hanya pemain, namun juga pada ofisial lainnya. Imbasnya kondisi tim tidak baik di akhir-akhir ini,” ungkap Teddy di The Trans Luxury Hotel, Jalan Gatot Subroto, Kota Bandung, Rabu (12/12/2018).
Teddy membenarkan bahwa kontrak Gomez bersama Persib Bandung berakhir pada akhir musim 2019 mendatang. Namun kesepakatan bisa berubah bila beberapa klausul kontrak terbantahkan.
“Soal kompensasi sisa kontrak, itu masalah internal kita. Yang jelas urusan pelatih sudah selesai dan diputus kontrak,” tegasnya.
Disinggung penggantinya, Teddy belum bisa membeberkannya. Yang jelas saat ini manajemen tengah berusaha mengincar pelatih yang bisa menjalankan Persib Bandung dengan lebih baik lagi.
“Banyak kandidatnya. Nanti kita evaluasi dengan harapan Desember ini sudah didapatkan,” pungkasnya.(JAR/Bandungkita.id)
Comment