Laga Persib vs Juara Vietnam Ini Terpaksa Dihentikan, Ini Sebabnya

Maung Bandung Menang 2-0 di Babak Pertama

BandungKita.id, PERSIB – Laga Persib vs Hanoi FC di pentas Asia Challenge Cup 2020 terpaksa tak tuntas hingga laga dilangsungkan 90 menit. Pertandingan harus dihentikan akibat cuaca buruk yang terjadi di sekitar Stadion Shah Alam, Selangor, Malaysia.

Pertandingan itu dihentikan akibat hujan deras, angin kencang serta petir yang tak kunjung berhenti sejak awal babak pertama. Puncaknya ketika hendak memasuki babak kedua, petir dan hujan semakin deras mengguyur arena pertandingan.

Melihat kondisi cuaca makin memburuk, wasit dan match commisioner pun akhirnya memilih untuk menghentikan laga Persib vs Hanoi FC yang berlangsung di Stadion Shah Alam pada Minggu (19/1/2020).

“Match commissioner dan wasit memutuskan untuk mengakhiri laga akibat cuaca buruk yang melanda Stadion Shah Alam, Malaysia petang ini,” tulis akun Twitter resmi Persib Bandung.

BACA JUGA :

Belajar dari Bali United dan Pemkab Gianyar, Pemkot Bandung Segera Aktivasi Stadion GBLA Gedebage

Si Kekar Victor Igbonefo Kembali Berkostum Persib

“Persib menang 2-0 atas Hanoi FC,” tambah keterangan unggahan tersebut.

Dua gol Maung Bandung terjadi pada babak pertama. kedua gol dicetak oleh dua pemain berbeda, Puja Abdillah (19′) dan Beni Oktovianto (38′).

Gol pertama Persib berawal dari blunder pemain belakang Hanoi. Puja Abdillah kemudian berhasil mencuri bola dan mengkonversinya menjadi gol pertama Maung Bandung.

Selanjutnya para pemain muda Maung Bandung terus melancarkan serangan ke pertahanan Hanoi. Hasilnya tim asuhan Robert Rene Alberts sukses mencetak gol kedua melalui Beni Oktovianto pada menit ke-38.

Gol kedua Persib merupakan hasil kerja sama cantik antara pemain tengah dengan Beni Oktovianto yang berlari kencang dari tengah. Beni yang mendapat umpan terobosan dari tengah menyepak bola dengan kaki kirinya dan bersarang di pojok kanan gawang juara Liga Vietnam tersebut. (*)

Editor : M Zezen Zainal M

Comment