Waduh! Hampir Sepekan, Wali Kota Bandung Tak Ngantor

BandungKita.id, KOTA BANDUNG – Wali Kota Bandung, Yana Mulyana, sudah hampir sepekan tidak mendatangi Balai Kota Bandung yang merupakan kantornya untuk berbagai kegiatan kedinasan. Bahkan hampir sepekan tak ada kegiatan Yana yang biasa dikeluarkan oleh Dinas Komunikasi dan Informasi (Diskominfo) Kota Bandung.

Berdasarkan pantauan BandungKita.id melalui kegiatan yang dikeluarkan oleh Diskominfo Kota Bandung, tak ada agenda Yana yang dibagikan kepada awak media. Baik melalui group di aplikasi pesan jejaring atau pun laman situs Diskominfo.

Begitu pun kegiatan pimpinan yang dikeluarkan oleh Diskominfo Kota Bandung pada hari ini, Jumat (5/8/2022) hanya ada kegiatan Sekretaris Daerah (Sekda) Ema Sumarna yang melakukan monitoring proses penurunan kabel dibebetapa titik ruas jalan.

“Rengiat Jumat, 5 Agustus 2022. (Pukul) . 09.00 (WIB), Monitoring Proses Penurunan Kabel Udara. Tempat: 1).Mall Pelayanan Publik Jl. Cianjur; 2). Depan RS Sariningsih Jl. Ir. H. Djuanda; 3). Perempatan Cikapayang Jl. Ir. H. Djuanda. Bdg 3 (Sekda Kota Bandung),” tulis bagian peliputan Diskominfo Kota Bandung.

Sedangkan untuk kegiatan Yana tak dicamtumkan oleh Diskominfo. Yana pun tak nampak di kantornya Balai Kota Bandung sejak 29 Juli lalu. Terakhir agenda kegiatan Yana yakni meluncurkan logo Hari Jadi Kota Bandung (HJKB) ke-212 di Hotel Pullman pada Jumat (29/7/2022) malam.

Tempat parkir kendaraan yang biasa digunakan Yana pun nampak lenggang selama sepekan terakhir. Bahkan tak ada kegiatan di ruang tengah Balai Kota Bandung yang biasanya digunakan menyambut tamu atau menggelar rapat dengan para kepala dinas.

Hingga kini belum ada keterangan resmi dari Diskominfo Kota Bandung terkait ‘menghilangnya’ Yana selama sepekan terakhir. Padahal, dalam beberapa hari ini, Pemkot Bandung terus melakukan rapat dengan DPRD Kota Bandung guna membahas perubahan APBD 2022.

Comment