Wow, PAD KBB Tahun 2022 Lebihi Target

BandungRayaKita, KBB60116 Views

Bandungkita.id, KBB – Pemerintah Kabupaten Bandung Barat berhasil melampui target Pendapatan Asli Daerah (PAD) pada tahun 2022 yaitu sebesar Rp 495 miliar. Awalnya, Pemkab Bandung Barat menargetkan PAD 2022 sebesar Rp 480 miliar di masa pemulihan ekonomi pascapandemi Covid-19.

“PAD kita yang ditargetkan Rp 480 miliar itu melebihi target menjadi Rp 495 miliar,” kata Bupati Bandung Barat, Hengky Kurniawan, usai rapat paripurna bersama DPRD KBB di Novotel Bandung, Selasa (4/4/2023).

Baca Juga :

Bupati Hengky Kurniawan Akui Sudah Pilih Nama Sekda KBB

Safari Ramadan, Bupati Hengky Tarling di Ponpes As-Syifa Lembang

Jalur di Jabar Siap Sambut Mudik Lebaran

Menurut Hengky, capaian tersebut buah dari koordinasi dan kerjasama yang baik setiap SKPD di lingkungan Pemkab Bandung Barat. Hal itu pun, lanjut Hengky, sebagai bukti nyata dari Pemkab Bandung Barat untuk terus berbenah menuju lebih baik lagi terutama pelayanan bagi masyarakat.

“Allamdulillah, saya pikir tahun 2022 adalah tahun berkah dan juga tahun tahun perbaikan atau pemulihan. Artinya semakin kesini semakin membaik dan sepanjang tahun 2022 saya mendapatkan banyak penghargaan baik secara pribadi maupun juga pemerintah daerah,” bebernya.

Video pilihan :

Capaian tersebut diharapkan Hengky terus berlanjut pada 2023 ini. Terlebih jabatan Hengky sebagai bupati akan berakhir pada September nanti, sehingga ia terus genjot berbagai pembangunan di KBB.

“Tahun 2023 pun investasi kita melebihi target dari yang ditargetkan di triwulan pertama sebanyak Rp 3 triliun sekarang sudah di angka Rp 6 triliun. Artinya kita bergerak dan bekerja dengan baik,” tegas Hengky.