Milangkala Desa Tanimulya KE-55 Tahun

Bandungkitaid, KBB – kegiatan milangkala desa tanimulya ke 55 tahun kabupaten bandung barat, yang di laksanakan di lapang sepak bola H. Ukay Supriatna desa tanimulya pada sabtu (26/08/2023).

Kegiatan ini di rayakan dengan sangat meriah, dan dihadiri oleh banyak masyarakat desa tanimulya.

“Acara ini adalah acara milangkala desa tanimulya yang dilakukan dalam beberapa tahun dan baru kali ini dilaksanakan, upacara milangkala desa yang ke 55 tahun” ujar ketua pelaksana, bapak eko, di desa tanimulya.

Tujuan dari acara ini untuk memberitahu, mengingat dan mengenang sejarah desa tanimulya yang sudah berdiri selama 55 tahun.

“Tujuannya agar mengingat dan mengenang sejarah sejarah berdirinya desa tanimulya dari kemekaran desa ciledug yang di mekarkan menjadi beberapa desa, salah satunya desa tanimulya.” Katanya

Acara ini diadakan oleh pemerintah desa tanimulya sendiri. Yang terlibat di acara ini ada beberapa desa, perangkat desa, tokoh masyrakat, tokoh agama dan ada juga masyrakat yang terlibat dalam acara ini.

Acara milangkala ini dilaksanakan dari pukul 07.00 wib – selesai. Mulai dari lari pagi, hajat bumi dan hajat cai, upacara tepung lemah cai sunda lugai desa tanimulya, ritual nyawen, simbeuh banyu kepret cai, pencak silat yang dihadiri oleh ade anas, penampilan guess star yayan jatnika, hiburan dan ditutup oleh acara wayang golek yang dibintangi oleh ohang.

“Mudah mudahan acara ini bisa dilaksanakan setiap tahunnya” Pungkasnya.(*)

Comment