BandungKita.id, BANTEN – Jumlah korban tewas akibat terjangan tsunami di Selat Sunda Sabtu malam kemarin hingga sing ini sudah mencapai 62 orang. Kepala Pusat Data Informasi dan Hubungan Masyarakat BNPB, Sutopo Purwo Nugroho, menyebutkan data ini merujuk hasil laporan terbaru tim di lapangan hingga pukul 10.00 WIB, Minggu, 23 Desember 2018.
“Sampai dengan Pukul 10.00 WIB, data sementara jumlah data korban meninggal 62 orang, luka-luka 584 orang, hilang 20 orang,” kata Sutopo kepada awak media melalui rekaman video.
Sementara itu, sekitar 430 unit rumh rusak berat, 9 unit hotel rusak berat, 10 kapal rusak berat. Menurut dia, data tersebut kemungkinan akan terus bergerak naik, mengingat hingga saat ini belum semua wilayah terdampak tsunami terdata.
Lihat Juga
Kini, lanjut dia, akan dilakukan pemetaan area melalui pesawat terbang oleh TNI. Saat ini, Pandeglang merupakan salah satu wilayah yang parah terkena terjangan tsunami.
“Daerah paling parah terdampak tsunami itu di Kabupaten Pandeglang. Kawasan wisata dan pemukiman sepanjang Tanjung Lesung sampai Carita,” kata Sutopo. (ZEN/BandungKita.id)
Comment