Bandungkita.id, PERSIB – Bek tengah Persib Bandung, Achmad Jufriyanto akui timnya terus mengulangi kesalahan. Alhasil skor 1-1 didapat di laga melawan Madura United yang digelar di Stadion si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung, Minggu (23/6/2019).
Kesalahan itu kata Jufriyanto terlihat jelas bahwa Persib tidak bisa memanfaatkan banyaknya peluang untuk menjadi gol. Hanya satu yang menjadi gol, itupun melalui titik penalti melalui Ezechiel N’Douassel tepat di menit ke-79.
“Saya pikir kamk kurang pintar dalam menyelesaikan beberapa peluang seperti yang sudah-sudah. Menguasai banyak peluang, menguasai pertandingan belum cukup juga buat kami memenangkan pertandingan,” ungkap Jufriyanto seusai pertandingan.
Baca juga:
Gawat! Ezechiel Alami Cedera Bahu, Berpotensi Absen Beberapa Pertandingan
Pemain yang akrab disapa Jupe ini memperkirakan hasil ini dikarenakan para pemain kurang fokus dalam menjalankan pertandingan. Terbukti 10 menit kemudian, Madura United mampu membalasnya melalui Zulfiandi hingga laga berakhir imbang 1-1.
“Kami harus fokus untuk 90 menit atau mungkin dari itu dan kedepan kami bisa berbuat lebih baik lagi,” katanya.
Meski demikian, pemilik nomor punggung 16 ini sedikit lega lantaran timnya ini terus menunjukan peningkatan di satu pertandingan ke pertandingan lainnya.
“Kalau dibandingkan pertandingan sekarang dengan yang sudah mungkin kalian sepakat dengan saya, kalau kami sudah melakukan lebih dari yang kemarin hanya belum bisa lebih memanfaatkan peluang yang kami punya,” tegasnya.
Baca juga:
Draw Lagi Draw Lagi, Kumaha Atuh Sib Tiga Kali Imbang Beruntun?
Jupe pun meminta kepada bobotoh untuk lebih bersabar melihat perkembangan timnya. Terlebih saat ini timnya baru melakoni empat laga di Liga 1 2019.
“Saya rasa pemain tetap pada satu tujuan karena ini bukan akhir dari segalanya. Kami main dua draw dan satu menang di kandang memang bukan pencapaian bagus. Tapi ada beberapa pemain juga di sini yang pernah mengalami situasi lebih buruk dari ini. Jadi saya rasa pemain masih tetap dalam motivasi tinggi dan tujuan yang satu untuk menjalankan pertandingan kedepan,”
“Saya rasa target kami sama tetap memenangkan pertandingan baik itu home atau away. Mengenai hasil setelah itu kami serahkan pada yang diatas (Tuhan), tapi kami tetap dalam motivasi yang tinggi,” pungkasnya.***(JAR/Bandungkita.id)
Comment