Resmi Usung DS-Sahrul Gunawan, PKB : Saatnya PKB dan Warga NU Pimpin Kabupaten Bandung

Cucun : Kaum Nahdhiyin Bersatu Menangkan DS-Sahrul

BandungKita.id, KAB BANDUNG – Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) optimistis pasangan calon bupati dan wakil bupati yang diusung PKB bersama Partai Nasdem dan Demokrat, Dadang Supriatna (Kang DS)-Sahrul Gunawan dapat memenangkan pilkada Kabupaten Bandung 2020.

Ketua DPC PKB Kabupaten Bandung, Cucun Ahmad Syamsurijal mengatakan pasangan DS-Sahrul memiliki semua syarat untuk menang. Selain memiliki popularitas dan elektabilitas tinggi di masyarakat, keduanya juga dinilai memiliki kapasitas, integritas dan kapabilitas kuat sebagai calon bupati dan wakil bupati Bandung periode 2021-2026.

[IT_EPOLL id=”30715″][/IT_EPOLL]

Tak hanya itu, kata Cucun, pasangan DS-Sahrul juga memiliki modal besar lainnya yang tidak dimiliki pasangan lain yakni dukungan kaum Nahdhiyin. Menurut Cucun, jutaan kaum Nahdhiyin di Kabupaten Bandung akan bersatu padu untuk memenangkan pasangan DS-Sahrul Gunawan.

Cucun menegaskan bahwa memenangkan Pilkada Kabupaten Bandung merupakan target yang juga diusung oleh DPP PKB di tingkat pusat. Terlebih pada pilkada serentak 2020 ini, PKB menargetkan dapat memenangkan minimal 70 persen pilkada dengan calon kepala daerah yang diusung PKB.

“Insya Allah mohon doanya dari semua, saya sampaikan ke khalayak Kabupaten Bandung. Bismillah PKB bersama Nasdem dan Demokrat mengusung pasangan Dadang Supriatna dan Sahrul Gunawan. Targetnya adalah kemenangan,” kata Cucun, Selasa (28/7/2020).

Pada kesempatan itu, Cucun juga mengumumkan bahwa anggota DPRD Jawa Barat, Dadang Supriatna atau Kang DS sudah resmi menjadi kader PKB. Bahkan kartu tanda anggota (KTA) Kang DS diserahkan langsung oleh Ketua Umum PKB, Muhaimin Iskandar atau Cak Imin alias Gus Ami.

“Pemberian kartu PKB oleh Gus Ami ini merupakan kepercayaan luar biasa kepada Dadang Supriatna yang memang berasal dari keluarga Nahdhiyin atau orang NU,” ujar Cucun.

BACA JUGA :

Demi Hentikan Dominasi Keluarga Obar Sobarna di Kabupaten Bandung, Koalisi PKB-Nasdem-Demokrat Usung Kang DS-Sahrul Gunawan

LIPUTAN KHUSUS Bag-1 : Para Sesepuh dan Tokoh Kabupaten Bandung Sepakat Dinasti Obar Sobarna Harus Diakhiri, Ini Alasannya

BREAKING NEWS…Resmi! Dadang Supriatna-Sahrul Gunawan Mendapat Rekomendasi Calon Bupati dan Wakil Bupati Bandung dari DPP Partai Nasdem

Tak Ingin Dinasti Berlanjut, Pemuda Pancasila Jawa Barat Dukung Kang DS Menangi Pilkada Kabupaten Bandung

Oleh karena itu, pria yang juga anggota DPR RI tersebut menegaskan bahwa PKB Kabupaten Bandung akan mengerahkan kaum nahdhiyin dari mulai akar rumput hingga elit untuk berupaya memenangkan pasangan DS-Sahrul Gunawan.

Ditambah lagi, militansi para kader Nasdem dan Demokrat serta keinginan mayoritas masyarakat untuk adanya perubahan kepemimpinan di Kabupaten Bandung. Cucun optimistis, pasangan DS-Sahrul Gunawan akan mampu keluar sebagai pemenang konstestasi pilkada Kabupaten Bandung.

“Sudah saatnya kader PKB dan NU memimpin Kabupaten Bandung,” tegas Cucun.

Ketua DPC PKB Kabupaten Bandung, Cucun Ahmad Syamsurijal didampingi calon Bupati Bandung dari koalisi PKB, Nasdem, Demokrat, Dadang Supriatna (kanan). (foto:istimewa)

Dukungan Para Kiai dan Menunggu Skenario Allah

Terpisah, calon Bupati Bandung yang diusung PKB, Nasdem, dan Demokrat Dadang Supriatna mengaku sangat senang dengan kepercayaan yang diberikan ketiga partai besar tersebut. Ia berharap dapat menjaga amanah yang diberikan kepada dirinya.

“Pencalonan saya ini merupakan dorongan dari para alim ulama dan Kiai karena kondisi politik di Kabupaten Bandung saat ini. Semoga ini membawa berkah dan sesuai skenario Allah SWT bahwa kamilah yang terbaik bagi Kabupaten Bandung,” ujar Dadang Supriatna.

Dadang Supriatna mengaku tidak akan menyia-nyiakan kepercayaan yang diberikan para ulama dan kiai serta ketiga parpol pengusung. Dukungan konkret dari para kiai dan ulama tersebut menurutnya, merupakan modal besar untuk bertarung pada pesta demokrasi terbesar di Kabupaten Bandung itu.

Demi kebaikan masyarakat dan Kabupaten Bandung, pria yang akrab disapa Kang DS itu mengaku menguatkan diri untuk tetap melangkah maju sebagai calon bupati.

“Saya ini kan menunggu skenario dari Allah SWT. Kemudian ada harapan dan keinginan dari masyarakat, para tokoh dan alim ulama meminta saya untuk berangkat maju mencalonkan diri, jadi apa boleh buat saya lillahi ta’ala. Bismillah,” ujarnya.(M Zezen Zainal M/ BandungKita.id)

Editor : M Zezen Zainal M

Comment