Trailer Gundala: Nasihat Memperjuangkan Keadilan

Film308 Views

BandungKita.id, FILM – Trailer Film Gundala resmi diliris oleh Rumah produksi BumiLangit Studios dan Screenplay Films bekerjasama dengan Legacy Pictures, Jumat (12/4/2019).

Dalam video berdurasi 1 menit itu sutradara sekaligus penulis skenario Joko Anwar tersebut, menggambarkan serpihan masa kecil Sancaka yang diperankan oleh artis muda Muzakki Ramdhan.

Trailer itu dibuka dengan kalimat menggugah yang dilontarkan Ayah Sancaka (Rio Dewanto) untuk menasihati anaknya. “Kalau orang lain tidak mau memperjuangkan keadilan, bukan berati kita harus begitu juga, kan, Nak.”

Video yang diunggah oleh akun Youtube Screenplay Films itu juga menggambarkan sosok Sancaka dewasa yang diperankan oleh Abimana mengenakan pakaian petugas keamanan sebuah gedung percetakan. Kemudian terlihat Sancaka tersambar petir di suatu malam.

 

[embedyt] https://www.youtube.com/watch?v=SdAhF3NYvk4[/embedyt]

 

Adegan tersebut dilanjutkan dengan memperlihatkan Sancaka alias Gundala dengan kostum pahlawan supernya. Ia mengeluarkan petir dari tubuhnya saat menyerang musuhnya.

Sementara di sisi lain, masa kecil musuh Gundala, Pengkor, juga diungkap. Terlihat pula Pengkor dewasa yang diperankan oleh artis peran Bront Palarae menjadi musuh sesungguhnya Gundala.

Sancaka atau Gundala adalah tokoh komik rekaan Harya Suraminata yang muncul pertama kali dalam komik Gundala Putra Petir pada 1969.

Total 23 komik sudah diterbitkan oleh Harya sepanjang hidupnya. Kini hak cipta Gundala dipegang oleh Bumilangit, rumah bagi lebih dari 1.000 karakter komik Indonesia.***(Restu Sauqi)

Comment