BandungKita.id, KBB – Sejumlah wilayah di Kabupaten Bandung Barat dilanda bencana longsor akibat hujan deras yang mengguyur, Selasa (2/11/2021). Longsor terparah terjadi di dekat Imah Seniman yang berlokasi di Jalan Kolonel Masturi, Desa Gudang Kahuripan, Kecamatan Lembang.
Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) KBB, Duddy mengatakan, berdasarkan data sementara ada empat titik lokasi longsor yang terjadi di KBB. Semuanya berada di wilayah Utara KBB.
“Satu di Desa Cigugur Girang kemudian di Cisarua, Cikole dan Desa Gudang Kahuripan,” ujarnya saat dihubungi, Selasa (2/11/2021).
Ia mengatakan, longsor yang terjadi di dekat Imah Seniman bahkan hingga menutup sebagian badan jalan. Meski demikian, saat ini dirinya telah menginstruksikan sejumlah personel BPBD KBB untuk segera melakukan pembersihan material longsor.
“Sekarang lagi proses buka jalur. Sementara menggunakan armada milik Damkar dan untuk akses jalan kami tutup karena belum bisa dilintasi,” katanya.
Baca Juga
SeKolam Retensi dan Tol Air Hadir di Bandung, Kok Masih Banjir?
Tangani Banjir di Perbatasan, Wali Kota Bandung Akui Sulit Kolaborasi dengan Cimahi
Sementara itu, longsor yang terjadi di wilayah Cisarua mengakibatkan satu unit rumah mengalami kerusakan lantaran kondisi tanahnya bergeser. Disebutkan Duddy, hingga sekarang akibat bencana longsor yang terjadi di sejumlah titik di KBB ini tidak ada korban jiwa.
“Belum ada laporan korban jiwa. Saat ini masih proses assesmen dilapangan dan belum ketahuan (kerugian materialnya),” ungkapnya.
Ia mengimbau kepada masyarakat KBB untuk meningkatkan kewaspadaannya pada musim hujan seperti sekarang. Terlebih untuk masyarakat yang berdomisili di wilayah rawan bencana alam.
“Tingkatkan kewaspadaan terutama yang berdomisili di tempat rawan longsor termasuk yang dekat akses ke lokasi wisata perlu kewaspadaan terutama pada saat hujan deras dan angin kencang,” pungkasnya. (Faqih Rohman Syafei) ***
Comment