Setelah Sukses Melatih Timnas U-16, Fakhri Husaini Sepakat Latih Timnas U-19

BandungKita.id, BOLA – Setelah sukses menangani Timnas Indonesia U-16, Fakhri Husaini diproyeksikan PSSI untuk naik kelas. Rencananya, Fakhri akan menangani Timnas U-19.

Fakhri akan mengisi posisi yang ditinggalkan Indra Sjafri yang kini melatih Timnas U-22. Menurut informasi, Fakhri bakal diperkenalkan PSSI dalam waktu dekat. Hal itu setelah Fakhri menyatakan kesediaannya melatih Timnas U-19.

“Tinggal diumumkan. Sudah ada pertemuan dengan PSSI membahas program,” kata Fakhri.

Pos pelatih Timnas U-19 memang kosong setelah Indra Sjafri naik kelas ke Timnas U-22. Fakhri dianggap PSSI sebagai calon yang layak lantaran secara jenjang, sudah menangani Timnas U-16.

PSSI juga menyatakan Fakhri sebagai calon yang tepat karena sudah kenal betul dengan pemain U-19, karena sebelumnya membela Timnas U-16. Banyak mantan pemain Timnas U-16 yang kini memperkuat Timnas U-19.

Selain itu, PSSI juga memiliki rencana untuk membentuk tiga tim Timnas usia dini, barat, tengah, dan timur. Tujuannya agar memudahkan proses pemantauan dan seleksi pemain. Namun, hal tersebut masih dalam tahap pembahasan. (M Zezen Zainal M)

 

Editor : M Zezen Zainal M

Comment