Tak Dihadiri Bupati dan Wakil Bupati, Rapat Paripurna DPRD KBB Batal Digelar

KBB, Terbaru304 Views

BandungKita.id, NGAMPRAH – Rapat paripurna DPRD Kabupaten Bandung Barat, di Hotel Novatel Lembang, Senin (11/2/2019), batal digelar. Hal itu disebabkan karena Bupati dan Wakil Bupati Bandung Barat tak hadir dalam rapat tersebut.

Rapat paripurna dengan agenda penyampaian Raperda inisiatif tentang perlindungan lahan pertanian pangan berkelanjutan kepada bupati itu, dijadwalkan mulai pada pukul 13.00 WIB.

Namun, hingga 15.00 WIB bupati dan wakil bupati KBB tak nampak batang hidungnya. Padahal peserta sidang dari perwakilan legislatif telah memenuhi kuorum.

Menurut Sekretaris DPRD KBB, Rony Rudyana, Bupati Bandung Barat Aa Umbara Sutisna dan Wakil Bupati, Hengky Kurniawan absen dalam rapat tersebut, karena tengah sibuk melakukan agenda lain yang tak bisa ditinggalkan.

Baca juga: Soal Pelantikan Sekda KBB, Kemendagri: Kami Tidak Ingin Kejadian di Kota Bandung Terulang

Baca juga: Guru Besar Unpar : Seharusnya Bupati KBB Aa Umbara Tak Pilih Asep Sodikin Sebagai Sekda, Ini Alasannya

Oleh karena itu, Ketua Presidium Sidang yang dipimpin Sunarya Erawan yang juga Wakil Ketua DPRD Kabupaten Bandung, memutuskan rapat ditunda, dan akan dilanjutkan besok, di Grand Hotel Lembang.

“Kita akan lanjutkan besok, di Grand Hotel Lembang dengan waktu yang sama,” jelas Rony kepada BandungKita.id, Senin (11/2/2019).

Namun menurut Rony, agenda rapat paripurna yang dijadwalkan besok akan ditambah dengan penyampaian Perda perhubungan dari Bupati.

“Jadi besok, kita gabungkan jadi dua agenda dalam satu rapat paripurna. Pertama tentang penyampaian Raperda inisiatif tentang perlindungan lahan pertanian pangan berkelanjutan kepada bupati. Kedua tentang penyampaian perda Perhubungan oleh bupati,” katanya.***(Restu Sauqi)

Comment