Wujudkan Keamanan Jelang Pemilu, Kapolda Jabar Beri Pesan Begini Kepada Para Caleg

Pileg, Politik, Terbaru465 Views

Jangan Jadikan Perbedaan Sebagai Konflik

BandungKita.id, PILEG – Untuk menjaga situasi kondusif jelang Pemilu 2019, Kapolda Jabar Irjen Pol Agung Budi Maryoto melaksanakan Silaturahmi Kamtibmas sekaligus kegiatan Deklarasi Bersama Caleg DPR RI Dapil Jabar, DPD RI Jabar dan DPRD Provinsi Jabar dalam rangka Pemilu Damai 2019 di Sudirman Grand Ballroom Jalan Jendral Sudirman No. 620 Bandung, Senin (11/3/2019).

Kegiatan yang dihadiri Sekda Provinsi Jabar, Pangdam III Siliwangi, Ketua KPU Provinsi Jabar, Ketua Bawaslu Provinsi Jabar dan FKPD Provinsi Jawa Barat serta para Ketua Parpol Provinsi Jabar, berlangsung sangat meriah. Setidaknya, acara ini juga dihadiri tak kurang dari 1.500 calon anggota legeslatif di Provinsi Jawa Barat.

Usai acara, Kapolda Jabar Irjen Pol Agung Budi Maryoto mengatakan, pada kegiatan ini Caleg DPR RI Dapil Jabar, DPD RI Jabar dan DPRD Provinsi Jabar hadir dan bersepakat serta berkomitmen untuk melaksanakan Pemilihan Legislatif dan Pemilihan Presiden 2019 secara lancar, aman dan damai.

“Kegiatan ini bukan kali ini saja dilaksanakan. Sebelumnya dilaksanakan pada putaran Pilkada serentak dengan Kodam, Bawaslu, KPU dan pemerintah,” ujar Kapolda ditemui BandungKita.id di lokasi.

BACA JUGA :

Jelang Pileg dan Pilpres, Warga Bandung Sepakat Tolak Hoaks

 

VIRAL! Beredar Video Percakapan Bupati KBB Aa Umbara Meminta Guru Honorer Pilih Anak dan Adiknya di Pileg 2019, Begini Isi Rekamannya

 

Pengurus RT/RW Dilarang Mobilisasi Warga untuk Pilpres dan Pileg, Ini Alasan Pemkot Cimahi

 

Kapolda juga mengungkapkan bahwa kegiatan ini dilaksanakan dengan harapan agar para Caleg DPR RI Dapil Jabar, DPD RI Jabar dan DPRD Jabar serta para pimpinan parpol dalam kegiatan Pemilu 2019 tetap rukun, guyub dan tidak menjadikan perbedaan itu menjadi suatu Konflik, harus tetap mengutamakan persatuan dan kesatuan.

“Kegiatan ini untuk meningkatkan tali silaturahmi khususnya sesama caleg agar tetap rukun dan tidak memandang perbedaan yang memicu konflik,” imbuh Agung.

Selain itu, kata Kapolda Jabar, diharapkan setiap elemen masyarakat menjaga situasi Kamtibmas tetap Kondusif, juga bersama-sama meminimalisasi isu-isu provokatif menyangkut isu-isu primodialisme, penyebaran “hate speech’, berita hoaks, radikalisme, intoleransi, dan terorisme.

Agung juga mengingatkan untuk tetap waspada terhadap berbagai berita palsu atau hoaks yang banyak beredar di media sosial. Selain itu, para caleg dalam berkampanye menggunakan bahasa yang santun tidak menimbulkan fitnah sehingga bisa memicu konflik

“Diharapkan para caleg menyampaikan kampanye dengan benar karena kita lebih mengutamakan kesatuan dan persatuan masyarakat Indonesia sesama masyarakat Jawa Barat yang agamis, santun dan religius. Itu sudah kita buktikan pada pelaksanaan Pilkada serentak tahun lalu,” katanya.(JAR/Bandungkita.id)

 

Editor : M Zezen Zainal M

Comment