BandungKita.id, BOLA – Bintang Atletico Madrid, Antoine Griezmann dipastikan akan hengkang dari klubnya pada musim depan. Pemain timnas Prancis itu akan memainkan laga terakhirnya bersama Atletico Madrid ketika bertandang ke markas Levante (18/5/2019), dalam pekan terakhir Liga Spanyol.
“Ini menjadi lima tahun yang luar biasa. Terimakasih untuk semuanya,” kata Griezmann dalam video yang diunggah di akun Twitter resmi Atletico Madrid.
Mantan pemain Real Sociedad mengku cukup sulit mengambil keputusan untuk hengkang dari klub yang telah lima tahun ia bela. Namun Griezmann harus mengmbil jalan tersebut untuk mendapat pengalaman baru.
Seperti diketahui, pemain yang ikut mengantarkan Prancis juara Dunia itu masih memiliki kontrak sampai 2023 dengan Atletico Madrid. Banyak kalangan menilai ia memutuskan hengkang karena Atletico gagal di babak 16 besar Liga Champions.
.@AntoGriezmann: "Han sido cinco años increĂbles; muchas gracias por todo, os llevo en el corazĂłn". pic.twitter.com/9XorY05u1T
— AtlĂ©tico de Madrid (@Atleti) May 14, 2019
“Saya ingin beritahu ke fans yang selalu memberi saya banyak cinta bahwa saya telah mengambil keputusan untuk pergi, untuk mencari hal-hal lain, untuk memiliki tantangan lain,” ujarnya.
“Sejujurnya sulit mengambil jalan ini, tetapi itulah yang saya rasakan, saya butuhkan, dan saya ingin berterima kasih kepada kalian semua atas cinta yang telah anda tunjukkan kepada saya selama lima tahun ini,” imbuhnya.
Barcelona diyakini akan menjadi klub tujuan pemain yang berhasil mencetak 133 gol untuk Atletico itu. Menurut kabar yang berembus, Barca siap memboyong Griezmann ke Camp Nou dengan menebus klausul pelepasannya seharga 125 juta euro (Rp 2,01 triliun).
Saat ini Barca dan Griezmann dilaporkan sedang menjalin pembicaraan untuk menuntaskan kesepakatan. Griezmann disebut-sebut akan dikontrak Barcelona selama lima tahun.***(Restu Sauqi)
Comment