Bandungkita.id, KOTA BANDUNG – Terdapat 12 anak menjalani perawatan di Rumah Sakit Hasan Sadikin (RSHS) Bandung karena mengidap penyakit gangguan ginjal akut. Beberapa pasien mayoritas berasal dari Kota dan Kabupaten Bandung.
“Kami disini selama bulan Agustus-September sudah merawat 12 kasus gangguan ginjal akut anak. Pasien berasal dari Kota Bandung, Kabupaten Bandung, dan ada juga dari luar Bandung,” kata Staf Kelompok Staf Media Ilmu Kesehatan Anak RSHS Bandung, Dany Hilmanto, Rabu (19/10/22).
Video Pilihan:
Dany mengatakan, mayoritas pasien yang dirawat berusia lima tahun. Namun saat ini ada beberapa pasien yang diperbolehkan pulang karena kondisinya sudah semakin membaik.
“Dari 12, sekarang sisa 3 pasien yang sedang kami rawat,” sambungnya.
Sementara itu, mayoritas pasien mengalami gejala demam lebih dari 7 hari disertai dengan diare serta susah buang air besar. Para pasien tersebut sebelumnya mendapatkan perawatan di klinik atau puskesmas, namun karena kondisinya memburuk sehingga dilarikan ke RSHS.
“Sekarang yang akhir-akhir ini muncul mulai Januari. Puncaknya Agustus-september, mayoritas mengalami batuk filek selama 14 hari, diare, sesak napas, mencret, bahkan sampai tidak sadar,” ungkapnya.
Sementara itu, masyarakat agar tidak panik dengan maraknya penyakit tersebut. Masyarakat diimbau untuk menerapkan pola hidup sehat terutama pada anak-anak yang memiliki kerentanan tinggi terjangkit gangguan ginjal akut.
Comment